Danramil 03 Wanadadi Dampingi Perluasan Areal Tanam Padi

Danramil 03 Wanadadi Dampingi Perluasan Areal Tanam Padi

Danramil 03 Wanadadi Dampingi Perluasan Areal Tanam Padi

Banjarnegara - Komandan Koramil 03/Wanadadi, Kapten Arh. Rahmun, melaksanakan pendampingan terhadap kelompok tani Linggar Jaya I dalam perluasan areal tanam padi di Desa Linggasari, Kecamatan Wanadadi, Kabupaten Banjarnegara, Selasa (03/09/2024).

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program pemerintah di bidang pertanian dan ketahanan pangan nasional. Sebagai ujung tombak TNI AD di kecamatan, Danramil turun langsung ke lapangan untuk membantu petani memperluas lahan tanam padi.

 

Danramil 03/Wanadadi memiliki peran penting dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pertanian. Dengan keterlibatan langsung, Danramil dapat lebih memahami kebutuhan para petani dan memberikan bantuan yang tepat.

 

Tujuan dari pendampingan ini adalah untuk, meningkatkan produktivitas padi, memperluas areal tanam padi, meningkatkan kesejahteraan petani, mendukung ketahanan pangan nasional.

Kapten Arh. Rahmun berharap, dengan adanya pendampingan dari Babinsa, para petani di Desa Linggasari dapat meningkatkan hasil panen padi mereka. Ini tidak hanya akan berdampak positif pada kesejahteraan petani, tetapi juga mendukung ketahanan pangan nasional secara keseluruhan.(Pendimbna).

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow