Wujud Nyata Kebersamaan Karya Bakti Koramil 09 Susukan

Wujud Nyata Kebersamaan Karya Bakti Koramil 09 Susukan

Wujud Nyata Kebersamaan Karya Bakti Koramil 09 Susukan

Banjarnegara – Koramil 09/Susukan melaksanakan Karya Bakti dengan fokus pada kebersihan tempat ibadah. Kegiatan ini melibatkan perangkat Desa Dermasari, tokoh agama, masyarakat, dan mahasiswa UIN Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah.

 

Dipimpin langsung oleh Danramil 09/Susukan Kapten Inf Asep Zaenal, kerja bakti ini bertujuan mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat, khususnya di tempat ibadah seperti Gereja Kristen Jawa Dusun Blarak, Desa Dermasari, Kecamatan Susukan, pada Kamis (1/8/2024).

 

Kapten Inf Asep Zaenal mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas kerja sama dalam kegiatan Karya Bakti ini. Beliau menekankan pentingnya sinergi antara Koramil 09/Susukan Kodim 0704/Banjarnegara dengan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman bagi jamaah. "Kebersamaan seperti dalam pembersihan tempat ibadah ini mencerminkan semangat gotong royong yang sesuai dengan Pancasila sila kelima, Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia," ujarnya.

 

Serka Suparman, Babinsa Dermasari, memberikan apresiasi kepada mahasiswa UIN Purwokerto yang turut andil dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. "Mereka sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan ini adalah kesempatan bagi mereka untuk menerapkan ilmu yang telah diperoleh di kampus kepada masyarakat," jelasnya. Babinsa berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan mahasiswa selama KKN.

 

Sunaryo (45), salah satu jamaah Gereja Kristen Jawa, mengucapkan terima kasih kepada Koramil 09/Susukan atas kepedulian dan partisipasinya dalam kegiatan pembersihan tempat ibadah. "Semoga TNI tetap bersinergi dan sukses selalu," ucapnya.

 

Hilman (20), mahasiswa UIN Purwokerto, juga menyampaikan terima kasih kepada anggota Koramil 09/Susukan dan masyarakat sekitar. "Kami merasa nyaman dengan keakraban dari anggota TNI Koramil 09/Susukan Kodim 0704/Banjarnegara," ungkapnya.(Pendimbna).

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow