Danramil 17 Wanayasa Dialog Santai dengan Petani Kopi di Kebun Warga

Danramil 17 Wanayasa Dialog Santai dengan Petani Kopi di Kebun Warga

Danramil 17 Wanayasa Dialog Santai dengan Petani Kopi di Kebun Warga

Danramil 17 Wanayasa Dialog Santai dengan Petani Kopi di Kebun Warga

Banjarnegara – Komandan Rayon Militer (Danramil) 17/Wanayasa Kodim 0704/Banjarnegara, Kapten Inf Winarno, mengadakan dialog santai dengan para petani kopi di RT 03 RW 05 Dusun Tegaten, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara pada Senin (19/08/2024). Kegiatan ini berlangsung di kebun kopi milik warga, saat para petani tengah membersihkan ladang mereka.

 

Dalam kesempatan tersebut, Danramil 17/Wanayasa melakukan komunikasi sosial (Komsos) dengan para petani kopi yang sedang bekerja. Dalam dialog tersebut, Kapten Inf Winarno menyoroti tingginya permintaan kopi di pasar saat ini, yang bahkan melebihi pasokan yang tersedia. Hal ini, menurutnya, mencerminkan tingginya minat masyarakat terhadap kopi, baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

 

Beliau juga memberikan saran kepada para petani untuk menanam kopi jenis Arabica dan Robusta, yang sangat cocok dengan kondisi geografis di Wanayasa yang berada di ketinggian di atas 1000 meter di atas permukaan laut. Selain itu, Kapten Inf Winarno menekankan bahwa harga kopi Arabica dan Robusta saat ini cukup menjanjikan di pasar, sehingga dapat menjadi peluang ekonomi yang baik bagi para petani di daerah tersebut.

 

"Permintaan kopi di pasar saat ini sangat tinggi, dan ini adalah peluang besar bagi para petani. Saya mendorong untuk memanfaatkan kondisi alam Wanayasa yang ideal untuk budidaya kopi jenis Arabica dan Robusta," ujar Kapten Inf Winarno.

 

Dialog ini diharapkan dapat memberikan motivasi tambahan bagi para petani kopi di Wanayasa untuk meningkatkan produksi mereka, serta memanfaatkan potensi alam yang dimiliki desa tersebut untuk kesejahteraan bersama.(Pendimbna).

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow