Babinsa Koramil 16 Pejawaran Dampingi Petani Wortel Pasca Panen

Babinsa Koramil 16 Pejawaran Dampingi Petani Wortel Pasca Panen

Babinsa Koramil 16 Pejawaran Dampingi Petani Wortel Pasca Panen

Banjarnegara - Babinsa Kopda Sugeng SG dari Koramil 16/Pejawaran Kodim 0704/Banjarnegara, bersama petani wortel Bapak Ahmad Rizal dari Desa Giritirta, Kecamatan Pejawaran, Kabupaten Banjarnegara, melakukan pendampingan dalam penanganan pasca panen sayur wortel pada Senin (08/04/24).

 

Kopda Sugeng menjelaskan peran strategis wortel dalam sektor pertanian, terutama menghadapi peningkatan kebutuhan menjelang Idul Fitri. Untuk memastikan kualitas wortel tetap terjaga, penanganan pasca panen seperti pencucian dan pensortiran sangat penting dilakukan dengan optimal.

 

Babinsa juga turut membantu petani dalam upaya mencapai swasembada pangan nasional. Ketika melihat petani sedang bekerja di ladang, Babinsa memberikan bantuan tanpa diminta, mendukung segala kesulitan yang dihadapi.

 

Bapak Ahmad Rizal menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut, mengungkapkan bahwa kehadiran mereka sangat membantu mempercepat dan mengoptimalkan proses panen, pencucian, dan pensortiran wortel.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow